Silabus Mata Kuliah Konsep Dasar Matematika
SILABUS KONSEP DASAR MATEMATIKA
1.Identitas mata kuliah
Nama Mata Kuliah : Konsep Dasar Matematika
Jumlah SKS : 3
Semester : III
Kelompok mata kuliah : MKK
Prodi : PGSD/S-1
Status mata kuliah : Wajib
Prasyarat : Tidak ada
Dosen :
2. Tujuan
Selesai mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan: himpunan, relasi, fungsi, Logika dan penalaran, sistem matematika, sistem bilangan real, sifat-sifat bilangan real, pertidaksamaan linear dan selang, nilai mutlak dan sifat-sifatnya, pertidaksamaan yang memuat nilai mutlak, persamaan kuadrat, pertidaksamaan kuadrat, sistem koordinat kartesius, dan garis
3. Diskripsi Isi
Dalam perkuliahan ini dibahas himpunan, relasi, fungsi, penalaran, system matematika, system numerasi dan nilai tempat, sistem bilangan real, sifat-sifat bilangan real, pertidaksamaan linear dan selang, nilai mutlak dan sifat-sifatnya, pertidaksamaan yang memuat nilai mutlak, persamaan kuadrat, pertidaksamaan kuadrat, dan sistem koordinat kartesius dan garis.
4. Pendekatan, metode, tugas, dan media.
Pendekatan pembelajaran : pemecahan masalah
Metode pembelajaran : ekspositori dan diskusi
Tugas : menyelesaikan soal dan menyajikannya.
Media : OHP, komputer, LCD.
5. Evaluasi
- Kehadiran minimal 75 %
- Tugas : 20 %
-Kuis : 15%
- UTS:30%
- UAS : 35 %
Konversi
A :86-100
B:76-85
C:56-75
D:46-55
E : 0-45
6. Rincian materi perkuliahan
Materi Perkuliahan
1. Logika Matematika
2. Penalaran dan Sistem Matematika
3. Persamaan & Pertidaksamaan Linear 1 Variabel
4. Persamaan & Pertidaksamaan Kuadrat
5. Relasi dan Fungsi
6. Permutasi, Kombinasi dan Peluang
Tugas Individu :
1. Bilangan Real disertai contoh soal dan penyelesaian
2. Sistem Koordinat Kartesius dan Garis disertai contoh soal dan penyelesaian
3. Latihan Soal-soal I (1-3)
4. Latihan Soal-soal II (4-6)
7. Rujukan Utama
Ron Larson, et all. 2004. Algebra 1. McDougal Littell, a division of Houghton Mifflin Company.
Dilley,C.A., et all. 1990. Algebra 2 with Trigonometry. NY : D.C. Heath & Company.
Susilo, F. (2012). Landasan Matematika. Yogyakarta : Graha Ilmu
Gregorius Sebo Bito. (2013). Konsep Dasar Matematika Untuk PGSD. Solo: Qinanti
Posting Komentar untuk "Silabus Mata Kuliah Konsep Dasar Matematika"
Pembaca boleh bebas berkomentar selama isi komentar berhubungan dengan isi postingan, menggunakan kalimat yang santun dan berguna bagi pengembangan blog ini.