Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Agar Siswa Tidak Bosan Belajar Matematika di Kelas

Tips Agar Siswa Tidak Bosan Belajar Matematika di Kelas-Permasalahan klasik yang dihadapi guru yang akan mengajar matematika di sekolah adalah anggapan bahwa matematika adalah pelajaran yang paling sulit. Berawal dari anggapan ini, banyak siswa yang bosan dalam mengikuti mata pelajaran matematika. Selain bosan dalam kelas, semangat belajar matematika menjadi kendor dan hasil belajar siswa tidak sesuai yang diharapkan guru maupun orangtua. Guru manakah yang tidak ingin kalau siswa didikannya memperoleh prestasi, apalagi sekelas olimpiade. Orangtua manakah yang tidak berbangga jika anaknya dapat berhasil dalam mata pelajaran matematika ?

Agar siswa tidak bosan dalam kelas, tentunya guru harus berusaha agar para siswanya meninggalkan rote learning (belajar menghafal) dan membelajarkan matematika yang bertujuan agar siswa dapat belajar bermakna (meaningfull learning). Indikator dari siswa belajar matemtika secara bermakna adalah siswa tidak mudah lupa dengan berbagai fakta, konsep, prosedur dan prinsip matematika yang baru mereka pelajari. Tanda lainnya adalah siswa selalu menantikan mata pelajaran matematika. Jika siswa senang menantikan atau tidak sabar menanti dimulainya proses pembelajaran matematika, maka situasi inilah yang menandakan bahwa guru telah berhasil membuat sebuah proses pembelajaran yang bermakna.



Baca juga:
Pembelajaran Matematika Bermakna
Beberapa Tips Mengajar Matematika yang Menyenangkan

Berikut ini adalah hal-hal yang dapat dilakukan guru dalam membelajarkan matematika agar siswa tidak bosan untuk belajar matematika di kelas.

#1. Manfaatkan Permainan-Permainan Matematika online atau Lakukan permainan-permainan tradisional yang memiliki fenomena matematis tertentu.

Pada prinsipnya anak-anak usia sekolah dasar suka bermain. Ketimbang anak-anak bermain tidak karuan di kelas, guru dapat memfasilitasi siswa bermain dengan tujuan pengembangan konsep matematika. Permainan-permainan merupakan konteks yang baik untuk memulai pembelajaran matematika. Permasalahan kontekstual berbasis permainan anak dengan fenomena matematis tertentu dapat memfasilitasi siswa untuk melakukan matematika (doing mathematics). Pembelajaran matematika yang berbasis aktivitas sangat dianjurkan oleh Hans Freudenthal karena menurutnya, matematika merupakan aktivitas manusia. Banyak permainan tradisional yang dapat digunakan pada sekolah-sekolah di pedesaan. Untuk sekolah sekolah yang dapat mengakses TIK dengan fasilitas yang lebih baik, guru dapat menggunakan game-game belajar matematika yang banyak tersedia di internet yang dapat diunduh secara gratis.


Baca juga:

Hans Freudenthal Tokoh Pendidikan Matematika Realistik
#2. Memberikan kesempatan pada anak-Anak menyelesaikan masalah dengan Aktivitas Pemodelan Sendiri. 

Anak-anak dapat merepresentasikan matematika dengan berbagai bentuk mulai dari yang sederhana sampai yang kompleks.

#3. Bermain Permainan Tradisional di luar kelas pada seting yang alami namun bertujuan untuk belajar suatu konsep matematika.

Permainan tradisional yang memiliki fenomena matematis tertentu dapat dimainkan di luar kelas jika anak-anak terlihat jenuh di kelas.

#4. Memberikan Reward Sederhana Kepada siswa yang sukses menyelesaikan tugas tertentu.

Memberikan pujian-pujian kecil serta menjadikan siswa yang berhasil sebagai model akan memberikan motivasi lebih bagi siswa untuk belajar.


#5. Menggunakan Masalah Kontekstual dengan Kehidupan Siswa. 

Memberikan soal kontekstual di awal pelajaran sebagai awal pengembangan konsep matematika akan membuat siswa ingin belajar karena menganggap matematika berguna bagi kehidupannya.

Baca juga:

Menjadi Guru Pembelajar Matematika
Pembelajaran Matematika Abad 21

Jika guru dapat melaksanakan lima hal di atas, niscaya guru akan merasa nyaman dalam membelajarkan matematika. Guru nyaman membelajarkan, siswa lebih nyaman dalam belajar. Ketika siswa merasa nyaman dalam belajar, maka siswa akan selalu menantikan mata pelajaran matematika.

Selamat Mencoba.

Posting Komentar untuk "Tips Agar Siswa Tidak Bosan Belajar Matematika di Kelas"