Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menulis Latar Belakang Masalah Penelitian Tindakan Kelas

Menulis Latar Belakang Masalah Penelitian Tindakan KelasDalam berbagai forum guru sering mengeluh tentang sulitnya membuat latar belakang masalah PTK. Latar belakang masalah PTK tentu maksudnya adalah alasan alasan mengapa seorang guru perlu melakukan PTK.

Banyak kelemahan yang ditemukan yang membuat analisis permasalahan menjadi tidak tajam. Ketajaman analisis permasalahan berpengaruh pada tindakan tindakan yang akan diambil. 

Kelemahan yang yang dijumpai ketika para peneliti adalah dalam menyusun latar belakang masalah biasanya disebabkan karena: permasalahan tidak diambil dari permasalahan nyata di kelas terkesan dibuat buat; tidak menyertakan data data yang mendukung analisis masalah tersebut; tidak ditemukan celah atau potensi untuk perbaikan /tindakan yang akan dilakukan; masalah terlalu luas (rumusan tidak fokus);latar belakang masalah tidak ditunjukan alasan pemilihan alternatif pemecahan masalah; dan rumusan masalah tidak mencerminkan adanya tindakan dan gambaran perubahan tingkah laku

Menulis latar belakang dengan baik mutlak perlu dilakukan mengingat bagian ini merupakan komponen penting dalam proposal PTK yang selanjutnya akan dimasukan juga dalam Laporan PTK. Mengingat begitu pentingnya bagian latar belakang masalah ini, maka paling tidak bagian ini memuat beberapa unsur penting yang tercermin dalam beberapa paragraf yang bertautan satu sama lain.

Latar belakang Masalah PTK setidaknya berisi paragraf yang memuat hal-hal yang seharusnya (ideal) dan kenyataan yang terjadi. Masalah merupakan kesenjangan antara yang diharapkan (hal-hal yang ideal) dan kenyataan yang dihadapi. Peneliti ingin mempersempit jarak antara kedua hal tersebut atau memperbaiki kesenjangan yang ada. 

Oleh karenanya, dalam latar belakang juga dijelaskan alasan mengapa kesenjangan tersebut diperbaiki dan bagaimana cara memperbaikinya serta bagaimana dampaknya jika masalah tersebut dibiarkan berlarut larut.

Latar belakang masalah PTK yang baik setidaknya memiliki beberapa unsur berikut: (1)Kondisi ideal di dalam kelas/pembelajaran yang diharapkan oleh guru/peneliti; (2) Kenyataan yang saat ini sedang terjadi yang dihadapi guru/peneliti; (3) Kesenjangan antara kondisi ideal dengan kenyataan yang dihadapi beserta penyebab munculnya kesenjangan tersebut. Penyebab munculnya masalah ini disebut juga dengan akar masalah; (4) Urgensi penyelesaian masalah, atau dengan kata lain dampak-dampak negatif jika permasalahan di kelas/pembelajaran guru tersebut tidak diselesaikan; dan (5) Alternatif solusi/pemecahan masalah berupa tindakan yang diperkirakan dapat menyelesaikan masalah. Jika kelima hal tersebut termuat dalam latar belakang masalah sebuah penelitian tindakan kelas, maka latar belakang tersebut dapat dikatakan baik.

Baca juga:

Baca juga referensi-referensi yang saya sertakan pada : Beberapa Referensi PTK

Agar mudah untuk membuat latar belakang penelitian tindakan kelas, peneliti/guru diharuskan untuk menuliskan unsur-unsur di atas terlebih dahulu. Usahakan untuk menuliskan satu unsur/paragraf. Setelah menuliskan kelima unsur di atas pada masing-masing paragraf, langkah selanjutnya adalah cukup mengembangkan dan mempercantik paragraf yang ada dan mencari kata/kalimat sambung yang sesuai sehingga ada hubungan antar paragraf.  

Baca Juga: Contoh Latar Belakang Penelitian Tindakan Kelas

2 komentar untuk "Menulis Latar Belakang Masalah Penelitian Tindakan Kelas"

Pembaca boleh bebas berkomentar selama isi komentar berhubungan dengan isi postingan, menggunakan kalimat yang santun dan berguna bagi pengembangan blog ini.